MENGHAPUS PESAN TERKIRIM DI WHATSAPP KURANG DARI 7 MENIT

Pernah Ngalamin salah kirim pesan, gambar, atau video di chat WhatsApp, Jika iya pasti kesal banget ya. Apalagi pesan tersebut merupakan pesan pribadi buat pacar, eh malah salah kirim ke orang lain, udah gitu tidak bisa dihapus lagi.



Nah sekarang ngga perlu khawatir lagi, karena Whatsapp telah meluncurkan fitur baru 'Delete for Everyone' secara resmi. Fitur dari Whatsapp ini sudah teruji dan hasilnya sudah bisa digunakan untuk pengguna Whatsapp, android, ios, juga windows. Untuk menggunakan fitur hapus pesan 'salah kirim' ini diperlukan aplikasi terbaru WA


Fitur 'Delete for Everyone' (dalam bahasa Indonesia: Hapus untuk semua orang) adalah fitur memungkinkan pengguna WhatsApp untuk menarik pesan dan chat salah kirim di Grup Wa maupun pesan pribadi. Menghapus pesan yang sudah terlanjur terkirim tidaklah sulit asalkan mengikuti aturan WA, seperti pesan terkirim belum 7 menit.
.


Mau tau bagaimana cara menghapus pesan yang telah terkirim di WhatsApp? berikut langkah-langkahnya:


Mendapatkan fitur WhatsApp 'Delete for Everyone', dan cara kerjanya


1. Pastikan versi terbaru dari WhatsApp diunduh di ponsel Anda. Penerima juga harus menginstal versi terbaru untuk fitur  'Delete for Everyone'.

2. Pilih Pesan yang ingin hapus

3. Ketuk ikon hapus / sampah di layar

4. Sekarang kotak dialog akan menampilkan pilihan baru Delete for Everyone

5. Setelah Anda menekan kotak dialog Hapus untuk Semua Orang (Delete for Everyone), pesan terkirim akan diganti dengan "Anda menghapus pesan ini".



Penting: Fitur ini tidak akan bekerja jika orang lain tidak menggunakan versi terbaru WhatsApp; Dalam hal ini, penerima mungkin melihat pesan sebelum dihapus atau jika penghapusan tidak berhasil.



Pada kesimpulannya: Tidak perlu risau lagi deh, klo salah kirim gambar, chat, pesan atau video karena dengan fitur hapus pesan 'salah kirim', kita bisa menghapus pesan yang terkirim di pribadi maupun grup WhatsApp.

Posting Komentar untuk "MENGHAPUS PESAN TERKIRIM DI WHATSAPP KURANG DARI 7 MENIT"