Logo Hari Anak Nasional 2022, Lengkap Dengan Makna dan Link Downloadnya

Hari Anak Nasional diperingati pada 23 Juli. Sudah tahukah #SahabatCgtrend bentuk dan makna logo Hari Anak Nasiona 2022?


Khusus untuk #SahabatCgtrend yang belum mengetahui, berikut kami paparkan makna logo Hari Anak Nasiona 2022 dan link download buat #SahabatCgtrend yang membutuhkannya.


Untuk #SahabatCgtrend ketahui, peringatan Hari Anak Nasional ini bertujuan untuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa.


Di mana diharapkan dapat memberikan pemahaman bahwa anak merupakan generasi penerus cita-cita perjuangan bangsa dan karenanya anak harus memiliki bekal keimanan, kepribadian, kecerdasan, keterampilan, jiwa dan semangat kebangsaan serta kesegaran jasmani agar dapat tumbuh dan berkembang menjadi manusia yang berbudi luhur, bersusila, cerdas dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dengan demikian upaya pembinaan anak perlu pula diarahkan untuk menggugah dan meningkatkan kesadaran akan hak, kewajiban dan tanggung jawab kepada orang tua, masyarakat, bangsa dan negara.

Baca: 80 KUMPULAN KATA MUTIARA DAN UCAPAN ANAK TERBAIK TENTANG KENANGAN HARI MASA KECIL

https://cgtrend.blogspot.com/


Makna Logo Hari Anak Nasional 2022

Tema peringatan Hari Anak Nasional 2022 adalah 'Anak Terlindungi, Indonesia Maju” dengan tagline #PeduliPascaPandemiCOVID19, #AnakTangguhPascaPandemiCOVID19, #AnakTangguhIndonesiaLestari.


Makna logo Hari Anak Nasional yang dirilis oleh Kemenpppa memiliki filosofi adalah sebagai berikut:
  1. Bentuk logo yang berupa ilustrasi 3 anak yang memegang bendera merah putih maknanya Setiap anak termasuk anak disabilitas memiliki impian (cita-cita) yang dapat diraih dengan doa, semangat dan dukungan keluarga. Anak sebagai generasi penerus bangsa, perlu didukung dan dilindungi, agar tumbuh sebagai manusia dewasa yang berjiwa Pancasila di bawah naungan sangsaka merah putih.
  2. Warna Merah Putih logo memiliki makna kebersamaan dan nasionalisme anak-anak Indonesia untuk tetap kreatif dan bersemangat tetap saling mendukung dalam melewati masa sulit.
  3. Garis berwarna abu bermakna Situasi pasca pandemi COVID-19, yang berdampak pada dunia anak dengan perubahan pola hidup, tetap harus diupayakan terpenuhi haknya, bergembira dan penuh kreativitas, dalam perlindungan keluarga.



Link Download Logo Hari Anak Nasional 2022

Berikut link download tema dan Logo Hari Anak Nasional 2022 oleh Kemenpppa.


Logo Hari Anak Nasional 2022 bisa didapatkan secara bebas dengan cara download melalui link ini:


Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak » Republik Indonesia (kemenpppa.go.id)


Demikian informasi mengenai Logo Hari Anak Nasional 2022, Lengkap Dengan Makna dan Link Downloadnya.

Posting Komentar untuk "Logo Hari Anak Nasional 2022, Lengkap Dengan Makna dan Link Downloadnya"