LATIHAN SOAL LENGKAP JAWABAN: PENGEMBANGAN KELAS BERKARAKTER

Topic Pendidikan Karakter. cgtrend.blogspot.com, Jakarta: Pengembangan ruang kelas berkarakter sangat dibutuhkan guna menciptakan suatu ruang kelas yang aktif dan kreatif serta berpotensi guna menjadikan peserta didik agar menjadi orang yang berkarakter yang baik. Dalam hal ini guru sangat berperan penting dalam pengembangan ruang kelas yang berkarakter tersebut.

https://cgtrend.blogspot.com/

CONTOH LATIHAN SOAL DAN JAWABAN: PENGEMBANGAN KELAS BERKARAKTER LENGKAP PENJELASANNYA

SOAL:

Jelaskan pertanyaan berikut dengan tepat!


1. Mengapa dibutuhkan pengembangan kelas berkarakter?


2. Jelaskan peran atau tugas guru dalam pengembangan kelas?


3. kegiatan apa saja yang tepat dilakukan di kelas untuk penerapan pendidikan karakter?


4. Jelaskan Apa Yang dimaksud dengan pendidikan karakter?


5. Mengapa guru sering gagal dalam mengimplementasi pendidikan karakter di kelas?


6. Jelaskan masalah individu dan kelompok yang terjadi pada pengelolaan kelas?


JAWABAN:




Jawaban soal 1: Pengembangan kelas berkarakter dibutuhkan guna menciptakan suatu ruang kelas yang aktif dan kreatif serta berpotensi guna menjadikan peserta didik agar menjadi orang yang berkarakter yang baik.


Penjelasan: Dalam hal ini guru sangat berperan penting dalam pengembangan ruang kelas yang berkarakter tersebut. Tetapi bukan hanya guru yang berperan dalam ruang kelas, namun peserta didik pun mempunyai peran serta di dalam pengembangan ruang kelas berkarakter. Guru dan peserta didik harus memiliki kerjasama yang sangat baik agar pengembangan ruang kelas berarakter tersebut bisa berjalan dengan lancar.


Jawaban soal 2: Seorang guru memiliki peran yang sangat penting di dalam kelas yakni mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi pembelajaran seperti yang telah dijelaskan dalam Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005.


Penjelasan: Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 mengatur tentang Guru dan Dosen yang berisi :
  • Prinsip Profesionalitas Guru dan Dosen;
  • Hak dan Kewajiban Guru dan Dosen;
  • Wajib Kerja dan Ikatan Dinas Guru dan Dosen;
  • Pengangkatan, Penempatan, Pemindahan dan Pemberhentian Guru dan Dosen;
  • Pembinaan dan Pengembangan Guru dan Dosen;
  • Penghargaan Guru dan Dosen;
  • Perlindungan Guru dan Dosen;
  • Cuti; dan
  • Organisasi Profesi dan Kode Etik Guru dan Dosen.



Jawaban soal 3: kegiatan yang tepat dilakukan di kelas untuk penerapan pendidikan karakter diantaranya adalah:
  • Menerapkan program K3 (Kebersihan, Keindahan dan Ketertiban) sehingga menjadi budaya sekolah yang ditekankan dalam praktik. Contohnya Jumat bersih, dll.
  • Guru membiasakan untuk membiasakan mengelola kelas sebelum memulai proses pembelajaran dengan cara mengatur, mengamati, dll.
  • Guru harus menjadi teladan yang baik bagi peserta didiknya baik dalam ucapan dan perilakunya. Mampu memberi contoh nyata yang baik, mengedepankan akhlak yang pada akhirnya membangun karakter peserta didik.
  • Guru harus berupaya menjadi sahabat dan teman curhat bagi peserta didik, sehingga peserta didik suka rela untuk mengadukan permasalahan yang dirasakannya.
  • Guru harus mengintegrasikan materi pelajaran yang diampu dengan nilai-nilai karakter yang ada.
  • Mengintegrasikan nilai-nilai karakter dengan kegiatan-kegiatan yang diprogramkan sekolah dalam rangka terus menanamkan dan menumbuhkan nilai-nilai karakter.
  • Guru berupaya memberikan kepada semua siswa untuk berani menyampaikan pendapatnya di kelas, melalui kegiatan diskusi dan pengambilan keputusan secara demokratis.
  • Sekolah selalu mengadakan kegiatan upacara bendera dengan tertib dan hikmat sesuai yang diprogramkan untuk menanamkan dan menumbuhkan nilai-nilai karakter.



Penjelasan: Pendidikan karakter adalah pendidikan nilai, pendidikan budi pekerti, pendidikan moral, pendidikan watak yang bertujuan mengembangkan kemampuan seluruh warga sekolah untuk memberikan keputusan baik-buruk, keteladanan, memelihara apa yang baik dan mewujudkan kebaikan itu dalam kehidupan sehari-hari dengan sepenuh hati.


Pendidikan karakter yang baik memiliki beberapa syarat dan indikator penting yang harus dicapai demi terwujudnya masyarakat dengan karakter yang baik. Kementerian Pendidikan Nasional Indonesia (Kemendikbud) telah merumuskan 18 nilai-nilai yang ditanamkan dalam diri warga Indonesia, khususnya siswa, dalam upaya membangun dan menguatkan karakter bangsa. 18 nilai-nilai dalam pendidikan karakter tersebut, diantaranya yaitu: Religius, Jujur, Toleransi, Disiplin, Kerja Keras, Kreatif, Mandiri, Demokratis, Rasa Ingin Tahu, Semangat Kebangsaan, Cinta Tanah Air, Menghargai Prestasi, Bersahabat/Komunikatif, Cinta Damai, Gemar Membaca, Peduli Lingkungan, Peduli Sosial, dan Tanggung Jawab.


Jawaban soal 4: Yang dimaksud dengan pendidikan karakter menurut Kemendikbud adalah proses pendidikan untuk membentuk kepribadian peserta didik, yaitu pribadi yang bijaksana, terhormat, dan bertanggung jawab serta berakhlak mulia yang hasilnya terlihat dalam tindakan nyata.


Penjelasan: Kemendikbud mengimplementasikan penguatan karakter penerus bangsa melalui gerakan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) yang digulirkan sejak tahun 2016. pendidikan karakter pada jenjang pendidikan dasar mendapatkan porsi yang lebih besar dibandingkan pendidikan yang mengajarkan pengetahuan. Untuk sekolah dasar sebesar 70 persen, sedangkan untuk sekolah menengah pertama sebesar 60 persen.


Gerakan Penguatan Pendidikan Karakter sebagai fondasi dan ruh utama pendidikan, Tak hanya olah pikir (literasi), PPK mendorong agar pendidikan nasional kembali memperhatikan olah hati (etik dan spiritual) olah rasa (estetik), dan juga olah raga (kinestetik). Keempat dimensi pendidikan ini hendaknya dapat dilakukan secara utuh-menyeluruh dan serentak. Integrasi proses pembelajaran intrakurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler di sekolah dapat dilaksanakan dengan berbasis pada pengembangan budaya sekolah maupun melalui kolaborasi dengan komunitas-komunitas di luar lingkungan pendidikan.


Jawaban soal 5: Guru sering gagal dalam mengimplementasi pendidikan karakter di kelas karena Ada 18 nilai karakter yang perlu ditumbuhkembangkan di lingkungan sekolah. Untuk pengembangan pendidikan karakter di sekolah, kedelapan nilai karakter tersebut perlu diseleksi sesuai dengan visi sekolah menjadi nilai utama dan nilai pendukung, dan diimplementasikan dengan kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler. Kendala yang dihadapi dalam implementasi berupa: sekolah belum dapat memilih nilai-nilai karakter yang sesuai dengan visinya, pemahaman guru tentang konsep pendidikan karakter yang masih belum menyeluruh, guru belum dapat memilih nilai-nilai karakter yang sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya, guru belum memiliki kompetensi yang memadai untuk mengintegrasikan nilai-niai karakter pada mata pelajaran yang diampunya, dan guru belum dapat menjadi teladan atas nilai-nilai karakter yang dipilihnya.


Jawaban soal 6: Masalah-masalah individu dan kelompok yang terjadi pada pengelolaan kelas diantaranya adalah:
  • Permasalahan Individu. Sebagai Individu, permasalahan yang dihadapi seperti contoh: Attention Getting Behaviors, Power Seeking Behaviors, Revenge Seeking Behaviors, dan Passive Behaviors.
  • Permasalahan kelompok. Sebagai kelompok, permasalahan yang dihadapi seperti contoh: Keadaan Kelas Kurang Kohesif, Kelas Mereaksi Negatif terhadap Salah Seorang Anggota, Membesarkan Hati Anggota Kelas yang Justru Melanggar Norma, Kelompok Mudah Dialihkan, Semangat Kerja Rendah, dan Kelas Kurang Mampu Menyesuaikan Diri dengan Keadaan Baru



Penjelasan: Menurut Ahmad Rohani (2004: 155-157) masalah pengelolaan dapat diklasifikasikan kedalam tiga ketegori yaitu: (a) masalah yang ada dalam wewenang guru bidang studi, (b) masalah yang ada dalam wewenang sekolah, (c) masalah-masalah yang ada di luar kekuasaan guru dan sekolah. Pendapat lain dikemukakan oleh Martinis Yamin dan Maisah (2009: 37) serta dalam Ahmad Rohani (2004: 124) masalah pengelolaan kelas dapat dikelompokkan menjadi dua kategori yaitu masalah individual dan masalah kelompok. Selanjutnya Rudolf Dreikurs dan Pearl Cassel dalam Ahmad Rohani (2004: 125) membedakan empat kelompok masalah pengelolaan individual yang didasarkan asumsi bahwa semua tingkah laku individu merupakan upaya pencapaian tujuan pemenuhan keputusan untuk diterima kelompok dan kebutuhan untuk mencapai harga diri.


Demikianlah topics latihan soal lengkap jawaban tentang pengembangan kelas berkarakter sebagai upaya penguatan pendidikan karakter dalam artikel cgtrend.blogspot.com, semoga bermanfaat!

Posting Komentar untuk "LATIHAN SOAL LENGKAP JAWABAN: PENGEMBANGAN KELAS BERKARAKTER"