Tema Hari Sumpah Pemuda 2022 dan Logo, Upacara Diselenggarakan 28 Oktober (Foto: www.kemenpora.go.id) |
Jakarta - Tema Hari Sumpah Pemuda 2022 dan logo telah dirilis oleh Kemenpora. Selain itu, Kemenpora juga mengadakan upacara bendera dalam rangka Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke 94 2022.
Lantas, apa tema dan logo Hari Sumpah Pemuda 2022? Cek ulasannya berikut ini.
Sebagai informasi tambahan, Pada HSP ke 94 2022. Upacara Diselenggarakan 28 Oktober, Ini berdasarkan Pedoman dari Kemenpora
Tema Hari Sumpah Pemuda 2022 dan Logo
Melansir dari Pedoman Pelaksanaan Upacaya Bendera HSP ke 94 2022, tema Hari Sumpah Pemuda 2022 adalah "Bersatu Bangun Bangsa". Selain itu, logo HSP ke 94 2022 juga dapat dilihat di sini.Tanggal 28 Oktober ditetapkan sebagai Hari Sumpah Pemuda (HSP) melalui Keppres RI Nomor 316 Tahun 1959. Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah dalam memperingati HSP adalah dengan melaksanakan upacara bendera.
Baca Juga: KUMPULAN QUOTES UCAPAN HARI SUMPAH PEMUDA UNTUK KATA SELAMAT MEMPERINGATI
Tujuannya agar kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia melalui Sumpah Pemuda bisa diingat kembali akan filosofi dan nilai tiga keputusan kongres Pemuda kedua dalam menguatkan Ikrar Pemuda di Indonesia.
"Jadikan bulan Oktober sebagai bulan pemuda yang berisikan kegiatan-kegiatan kepemudaan yang berpedoman pada protokol kesehatan penanganan dan pencegahan Covid-19, dan pada tahun ini, upacara bendera peringatan HSP ke-94 2022 diselenggarakan di instansi masing pada tanggal 28 Oktober 2022, dengan Melibatkan Organisasi Kepemudaan, Pramuka, Satuan Pendidikan, baik umum maupun keagamaan dan unsur kepemudaan lainnya," tulis Kemenpora dalam Pedoman Pelaksanaan Upacara HSP ke 94 2022.
Sebagai informasi tambahan, ini merupakan bagian menyemarakkan Hari Besar Bulan Oktober 2022;
Hari Sumpah Pemuda 2022; Upacara 28 Oktober Diselenggarakan Sederhana
Tema Hari Sumpah Pemuda 2022 sudah diketahui. Menurut Surat Pedoman Peringatan HSP Ke 94 2022 Nomor B-PP.02.02/9.21.26.MENPORA/IX/2022, penyelenggaraan upacara bendera peringatan HSP Ke 94 2022 diadakan pada 28 Oktober dari pukul 08.00 WIB. Hal itu dikarenakan tanggal 28 Oktober yang menjadi Hari Sumpah Pemuda Tahun 2022.Pelaksanaan upacara bendera peringatan HSP Ke 94 2022 bisa dilakukan secara daring dan luring. Beberapa tata cara yang harus diperhatikan pada penyelenggaran upacara bendera HSP Ke 94 2022 adalah:
- Komandan Upacara memasuki lapangan Upacara, pasukan diambil alih Komandan Upacara
- Inspektur Upacara tiba ditempat Upacara, barisan disiapkan
- Penghormatan umum kepada Inspektur Upacara
- Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara bahwa Upacara siap untum dimulai
- Pengibaran Bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan 'INDONESIA RAYA'
- Mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Inspektur Upacara
- Pembacaan teks Pancasila yang dilakukan oleh Inspektur Upacara, yang diikuti seluruh peserta Upacara
- Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945
- Pembacaan Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928
- Menyanyikan lagu 'SATU NUSA SATU BANGSA'
- Penyerahan penghargaan dengan diiringi lagu 'BAGIMU NEGERI' (jika ada)
- Amanat Inspektur Upacara (membacakan Naskah Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga)
- Menyanyikan lagu 'BANGUN PEMUDI PEMUDA'
- Pembacaan Doa
- Laporan Komandan Upacara
- Penghormatan umum kepada Inspektur Upacara
- Inspektur Upacara meninggalkan tempat Upacara
- Upacara selesai
Sebagai informasi tambahan, jika ada halangan yang tidak memungkinkan upacara dilakukan di ruang terbuka, misalnya hujan, maka upacara dapat dilakukan di ruang tertutup dengan catatan bendera merah putih sudah dikibarkan terlebih dulu di atas tiang.
Demikian informasi tema Hari Sumpah Pemuda 2022 dan Logo yang telah ditetapkan Kemenpora. Ayo aplikasikan Sumpah Pemuda Indonesia! (https://cgtrend.blogspot.com/)
Posting Komentar untuk "Tema Hari Sumpah Pemuda 2022 dan Logo, Upacara Diselenggarakan 28 Oktober"